Kamis, 21 Desember 2017

Kami TanpaMu Tak Bisa Apa-apa

Kita adalah generasi yang lahir di tahun 80 dan 90an adalah generasi yang istimewa. Generasi yang saat ini diserang berbagai rupa fitnah dunia berupa wanita, harta dan tahta.
Di tengah budaya konsumerisme yang begitu meluas, sosial media yang tak terbendung, serta proporsi jumlah wanita yang berkali-kali lipat dari pria, mendapatkan wanita seperti mudah saja.
Di tengah pertumbuhan ekonomi, mudahnya fasilitas kredit, serta godaan komersial yang begitu gencar, memiliki harta benda rasanya gampang saja.
Di tengah fitnah dunia yang yang bersolek di depan mata, kita adalah generasi yang hidup di tengah-tengah itu semua.

Tak heran kita adalah generasi yang kaya harta, tapi miskin iman
Kita adalah generasi yang ingat berbagai fakta dan berita, tapi lupa akan ayat dan hadist
Kita adalah generasi yang rawan godaan dan rentan cobaan

Namun jangan lupa, kita adalah satu generasi menjelang generasi akhir zaman
Kita adalah generasi yang akan membesarkan anak cucu yang kelak akan menyaksikan kebangkitan Imam Mahdi dan munculnya Dajjal
Kita adalah generasi yang diberi amanah berat untuk membesarkan satu generasi yang kelak menghadapi fintah besar

Itulah tantangan kami, generasi ini, membesarkan generasi yang tahan terhadap fitnah besar di tengah fitnah-fitnah yang sekarang menyeruak
TV, internet, smartphone, youtube, facebook, bahkan whatsapp sangat bisa menjadi potensi fitnah
Wanita membuka auratnya dimana-mana, dari billboard di jalan raya hingga layar smartphone
Alangkahnya menantangnya menjadi generasi ini

Menjaga diri dari fitnah yang saat ini terjadi pun butuh perjuangan yang sangat keras
Butuh kemauan dan tekad baja, butuh doa yang tak putus-putus agar diri ini dijagaNya
Belum lagi mempersiapkan generasi baru itu, yang saat ini mereka masih bayi, balita, TK dan SD
Generasi yang belum sadar akan fitnah besar yang akan mereka hadapi

Fitnah yang tak dapat dijawab dengan harta kekayaan maupun akal kecerdasan
Fitnah yang tak mampu dilawan dengan senjata dan informasi
Fitnah yang hanya sanggup ditangkal dengan bekal ilmu dan ketakwaan

Ya Allah, bagaimana bisa kita mempersiapkan mereka menghadapi fitnah yang begitu besar, sementara diri kita tak sanggup menghadapi fitnah tingkat menengah
Ya Allah, jika bukan karena hidayah dan penjagaan dari Mu, takkan sanggup generasi ini menjaga diri dari fitnah
Ya Allah, jika bukan karena pertolongan dan tuntutan dari Mu, takkan sanggup kami menyiapkan generasi berikutnya

Ya Allah, tolonglah kami, kami tanpaMu tidak bisa apa-apa

0 komentar:

Posting Komentar