Kamis, 04 November 2010

Adil, Ikhlas, dan Tidak Egois

Jika adil adalah berlaku seimbang dan proporsional
Apakah adil jika kita berharap Allah melupakan semua dosa-dosa kita, sementara kita berharap Allah mengingat semua kebaikan-kebaikan kita

Jika ikhlas adalah melakukan sesuatu tanpa berharap akan suatu imbalan
Apakah berbuat baik untuk mendapatkan pahala atau surga itu bisa dibilang ikhlas

Jika ketidakegoisan adalah melakukan sesuatu tanpa memikirkan diri sendiri
Apakah egois jika kita berbuat kebaikan dengan berharap agar kebaikan itu kembali pada diri kita

Andaikan tidak ada surga dan neraka
Andaikan tidak ada pahala dan dosa
Apakah kita tetap melakukan yang selama ini kita lakukan?

0 komentar:

Posting Komentar